Diplenokan KPU, 204 Juta Lebih Pemilih Masuk DPT Pemilu 2024

jalannya Rapat Pleno Terbuka penetapan DPT oleh KPU RI (Foto: ist)

JAKARTA, MEDIAREALITA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pemilu 2024, bertempat di kantor KPU, Jakarta, Minggu (02/07/2023).

KPU Menetapkan jumlah DPT sebanyak 204.807.222 pemilih. Komisioner KPU RI Betty Epsilon Idroos saat membacakan hasil keputusan DPT Pemilu 2024 menguraikan dari total jumlah DPT pemilih laki – laki sebanyak 101.467.243 jiwa dan perempuan sebanyak 101.589.505 jiwa.

“Dari total DPT terdapat 203.056.748 pemilih yang berada di dalam negeri,” terang Betty.

Sementara untuk TPSLN, KSKĀ  dan Pos di 128 negara perwakilan, kata Betty, ditetapkan sebanyak 3.059

Baca juga:  Kata Wali Kota Caroll Senduk Festival Anak Sinode AM Wadah Kembangkan Bakat dan Kreatifitas

Provinsi Jawa Barat menempati urutan teratas jumlah pemilih terbanyak dengan 35.714.901 pemilih, disusul Jawa Timur sebanyak 31.402.838 kemudian Jawa Tengah dengan 28.289.413 pemilih, Sumatera Utara sebanyak 10.853.940 serta Provinsi Banten denganĀ  8.842.646 pemilih.

Pemilu akan berlangsung serentak tanggal 14 Februari 2024.

Untuk penetapan pasangan Capres – Cawapres akan berlangsung tanggal 25 November 2023.

Farel

Related posts